Loading Now

Viral Tas Biru Bertuliskan Bantuan Wapres Gibran untuk Korban Banjir

Viral Tas Biru Bertuliskan Bantuan Wapres Gibran untuk Korban Banjir

Minumkopi.com – Usai membagikan bantuan wapres Gibran untuk korban banjir di Kampung Melayu, Jakarta Timur. Wakil Presiden Gibran jadi perbincangan di media sosial.

Pasalnya, Wakil Presiden memberikan bantuan dengan tas biru bertuliskan Bantuan Wapres Gibran dengan gambar Istana.

Viralnya tas biru dengan tulisan Bantuan Wapres Gibran ini ramai jadi sorotan dan dibandingkan dengan bantuan dari Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Warganet pun menuding bahwa Gibran seolah-olah bekerja sendiri dan memberikan bantuan atas nama dirinya.

Adapun cuitan pemilik akun X @BosPurba yaitu “Ini yang dilakukan Anies semasa jadi gubernur, keterangan yang tidak mengacu ke jabatan yang merujuk atau mengarah ke orangnya.

Viral Tas Biru Bertuliskan Bantuan Wapres Gibran untuk Korban Banjir
Bantuan yang diterima warga korban banjir Kampung Melayu bertuliskan Bantuan Wapres Gibran

Baca juga; Harun Masiku, Buronan Dengan Sayembara 8 Miliyar

Diketahui paket bantuan Anies bertuliskan “Paket Bantuan Sembako ini Dibiayai oleh APBD Pemprov DKI Jakarta”.

Hal itu dibandingkan dengan tas sembako yang baru-baru ini diberikan oleh Gibran.

Isi Tas Biru Bantuan Wapres Gibran

Juriah, korban banjir mengaku cukup senang dengan pemberian sembako dari Gibran.

Isi dari kantong yang diberikan pun terbilang cukup banyak.

“Banyak sih, isinya ada teh, biskuit, minyak goreng, gula sama beras 5 kg,” ungkap Juriah.

Selain itu, Juriah melihat Gibran membagikan susu kepada balita yang berada di pengungsian banjir Kebon Pala.

“Ketemu disini, tadi cuma ngasih susu buat anak balita, sudah gitu aja,” ucap dia.

Cuman ngasih susu ke anak balita aja sih, terus bilang ‘semoga bermanfaat’, ujar Juriah.

Pengamat Politik yang juga Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti mendesak Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menjelaskan sumber dana bantuan.

Ia menegaskan, soal adanya sembako yang diberikan kepada warga yang bertuliskan Bantuan Wapres Gibran.

“Cara ini semestinya ditanggalkan sebab tidak ada bantuan Presiden maupun Wapres, yang ada bantuan pemerintah,” ujarnya.

Ray juga mengungkapkan kecuali bantuan tersebut berasal dari dana sendiri bukan dari negara, ungkapnya.

Selain itu, kader PKB Umar Hasibuan alias Gus Umar juga ikut berkomentar atas bantuan Gibran tersebut.

“Lima tahun Kiayi Maruf jadi Wapres gak pernah ada bantuan tas bertuliskan bantuan Wapres Maruf Amin,” ujar Gus Umar dalam keteranganya di aplikasi X @UmarSyadatHsb (29/11/2024).

Post Comment