Mohamed Salah Kembali Unggah Foto Perayaan Natal Bersama Keluarga
Minumkopi.com – Pemain bintang Liverpool, Mohamed Salah kembali memposting foto ia dan keluarganya sedang merayakan natal.
Sontak unggahan tersebut membuat gaduh media sosial terutama di media sosial X, dimana ada lebih dari 98 ribu pengguna X membagikan ulang unggahan tersebut dengan lebih dari 390 ribu like.
Mohamed Salah dengan nama lengkap Mohamed Salah Hamed Mahrous Ghaly dan keluarganya terlihat mengenakan pakaian yang seragam dengan nuansa merah dengan motif kotak-kotak.
Sepertinya sudah menjadi tradisi bagi Salah, istri dan kedua buah hatinya Makka dan Kayan dalam merayakan Natal.
Terlihat mereka berpose dengan piyama yang serasi dan tersenyum di depan pohon natal mereka dengan caption #MerryChristmas.
Diketahui bahwa Salah merupakan seorang muslim yang taat, namun karena postingan tersebut beberapa warganet mempertanyakan agama Salah.
“Apakah benar Salah beragama Islam?” tanya @Ali***
“Apa yang sebetulnya Anda harapkan dengan mem-posting foto seperti itu?” kata @Halal***.
“Mo Salah, saya mencintaimu sebagai fans Madrid. Saya melihat kamu adalah pemain yang sempurna dan kamu selalu menginspirasi saya. Bagaimanapun, setelah tweet ini, saya tidak lagi melihat bahwa kamu adalah role model saya. Kamu mengecewakan saya. Jika kamu tdak menghapus foto ini, saya akan meng-unfollow kamu,” ungkap @iam***.
Baca juga; Kecelakaan Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh di Kazakhstan, 29 Orang Selamat
Namun ada juga yang mendukung dengan komentar positif unggahan dari sang bintang tersebut.
“Ini adalah keragaman dan multikultural. Tetaplah pada keyakinanmu, tapi tetap berpegang teguh pada budaya yang Anda pilih untuk dijalani. Foto ini mencerahkan dan dapat merangkul kebaikan dalam hidup. Jika semua orang seperti ini, kita akan memiliki kedamaian di dunia,” ujar @chat***.
Agama Mohamed Salah
Seperti pertanyaan di atas bahwa ada netizen yang mempertanyakan agama Mo Salah gegara unggahan dan ucapan Selamat Natal.
Menurut para sumber terpercaya, Mo Salah atau Mohamed Salah beragama Islam, Dia merupakan atlet sepakbola keturunan Mesir.
Sebagai seorang Muslim yang taat, ia menjadi panutan bagi banyak orang. Beberapa media asing juga kerap memberitakan soal fans Mo Salah yang terinspirasi olehnya untuk menjadi seorang Muslim.
Ya, banyak orang memeluk Islam atau menjadi Muslim yang lebih taat gegara pengaruh Mo Salah. Pria yang telah berusia 32 tahun tersebut dianggap sebagai Muslim yang memperkenalkan Islam lewat olahraga.
Post Comment